MEDIAJABAR.COM, SUBANG – Rangkaian Milangkala Kabupaten Subang ke-73 tahun 2021, Pemerintah daerah Kabupaten Subang melaksanakan tasyakuran dengan mengadakan tabligh akbar yang dilakanakan di Masjid Agung Al-Musabaqoh Kabupaten Subang, Rabu (7/4/2021).
Dalam tabligh akbar tersebut menghadirkan penceramah Drs. K.H. Tengku Maulana,dan juga di Hadiri wakil Bupati Subang, H.Agus Masykur Rosayadi secara virtual.
“Kegiatan tasyakuran dalam rangka peringatan Hari ulang tahun Kabupaten Subang ke-73 tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena saat ini masih pandemi Covid-19, sehingga pelaksanaan syukuran tasyakuran tahun 2021 digelar secara virtual di Masjid Agung Al-Musabaqoh.” kata Agus Masykur Rosyadi, Wakil Bupati Subang
Sementara itu Kegiatan tersebut dilaksanakan di Masjid Agung Al-Musabaqoh Subang dengan peserta yang hadir dibatasi dan menerapkan protokol kesehatan bagi para jamaahnya.
Walaupun dengan peserta jamaah dibatasi untuk hadir di Masjid, para unsur Forkopimda, para kepala OPD serta para Camat mengikuti kegiatan tersebebut secara virtual dan masyarakat Subang juga bisa menyaksikan secara streaming di youtube channel Pemkab Subang dan juga bisa didengarkan live di radio Benpas 98,2 FM.
Lebih lanjut Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi menyampaikan bahwa dengan tema hari ulang tahun ke 73 Kabupaten Subang tahun 2002 yaitu “Mulus rahayu, reugreug pageuh, medal dangiang”, mengandung makna keselamatan, kesejahteraan dan kepercayaan yang kuat bagi pemerintah Kabupaten Subang.
Ini tentunya merupakan bentuk harapan dan doa semoga masyarakat Kabupaten Subang seluruhnya mendapatkan kesejahteraan.
“Oleh karena itu saya menghimbau dan mengajak kepada seluruh ASN di Kabupaten Subang untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan kepada seluruh warga Subang melalui momen tasyakuran hari ulang tahun ini mari kita saling rangkul bergandengan tangan, saling menguatkan satu sama lain agar kekuatan kita bertambah untuk menyelesaikan menyelesaikan hambatan tantangan dan persoalan yang akan kita hadapi dalam menjalankan tugas dan peran kita di segala bidang,” imbuhnya.
Dikatakan Dia juga bahwa Makna tasyakur merupakan bentuk rasa syukur atas nikmat yang Allah berikan kepada kita. Oleh karena itu penyelenggaraan tasyakuran ini adalah bentuk syukur kita karena masih mendapat keselamatan dan keberkahan dari Allah SWT hingga tahun ke 73 kabupaten kita ini masih berdiri dengan aman dan nyaman.
“Walaupun masih di tengah pandemi rangkaian hari ulang tahun Kabupaten Subang tahun ini masih kita gelar dengan sangat sederhana dan melalui media virtual live streaming, karena harus tetap melaksanakan protokol kesehatan menerapkan 3 M, dan juga ditengah bencana yang beberapa waktu lalu menimpa Subang, banjir dan berbagai permasalahan lainnya saya harapkan tentunya tidak menyurutkan langkah kita untuk terus bersyukur dan melanjutkan program kegiatan yang telah direncanakan menuju Subang jawara,” pungkasnya.
Pada acara tersebut dilaksanakan santunan anak yatim yang diserahkan langsung oleh Wakil Bupati dihadapan para jamaah.